Selasa, 17 Mei 2022

Wisata Alam Terpadu Camp Hulu Cai

 








Hulu cai adalah mata air dalam bahasa Sunda. Tanggal 16-17 Mei 2022, merupakan perjalanan saya kali ketiga ke Hulu Cai. Kali ini, penulis menginap. Dua kunjungan sebelumnya survey untuk kepentingan tempat bekerja. 





Camp Hulu Cai terletak di  Jalan  Veteran III, Cibedug, Kec. Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16720. Camp Hulu Cai yang berdiri sejak tahun 2005 silam. Camp ini  merupakan wisata terpadu dengan konsep alam sekaligus resort. Destinasi wisata  ini banyak dikunjungi baik untuk liburan keluarga maupun pelatihan SDM suatu perusahaan. Resor terpadu ini bahkan mampu menghadirkan berbagai fasilitas yang tersedia  untuk memanjakan setiap pengunjung.







Camp ini menjadi destinasi wisata favorit warga ibu kota menghabiskan hari liburnya menikmati sejuk dan indahnya alam pegunungan.  Tempat wisata ini dibuat untuk liburan keluarga. Namun, tak jarang juga digunakan oleh perusahaan dan kantor-kantor untuk dijadikan tempat pelatihan para pegawainya. Juga digunakan untuk berkemah dalam kegiatan sekolah dan komunitas lain. 









Banyak spot wisata yang ada di Camp Hulu Cai seperti taman bunga indah, resort, outbond centre, trak jalan kaki, kebun sayuran, berkuda,  dan camping ground. Para pengunjung dapat hanya sekedar jalan-jalan tanpa harus menginap. Tentu saja dengan membayar tiket di pintu masuk.  Untuk jam operasional wisata dari Camp Hulu Cai Resort sendiri buka setiap hari selama 24 jam. Jadi anda bisa berkunjung ke Camp Hulu Cai kapan saja dan menikmati pesona keindahannya sepuas hati.







Camp Hulu Cai dilengkapi dengan fasilitas pendukung yang akan memanjakan waktu libur anda seperti:Tempat parkir kendaraan yang luas, Villa berbagai macam pilihan, Camping area berbagai macam landscape, Wahana permainan, Spot foto, Tempat ibadah (mushola), cafe, gazebo, klinik kesehatan, dan toilet. 













Ternyata setelah saya menelusuri beberapa sumber,  Camp Hulu Cai, sebuah lokasi hunian resort natural yang memiliki luas area kurang lebih 25 hektar yang terbagi di 2 wilayah yaitu di wilayah Babakan dan Cibedug. Kita dapat menikmati  pemandangan gunung Salak dan Gunung Gede Pangrango dengan  keasrian dan kesejukan hawa pegunungan.  










Karena lokasi yang luas, maka untuk para pengunjung, pengelola menyediakan angkutan kendaraan roda 4 terbuka  khusus bagi tamu agar dapat menikmati pesona dan keseluruhan nuansa Camp Hulu Cai. Pada saat penulis berkunjung, para tamu tinggal membayar Rp 10.000 untuk mengelilingi seluruh komplek area. 







Sumber:

https://sikidang.com/camp-hulu-cai/

https://www.ciwideyoutbound.com/camp-hulu-cai.html